Negara Dengan Sistem Pendidikan Terbaik Di Dunia, Negara Adikuasa Masuk!

Negara dengan sistem pendidikan terbaik tentunya dapat membawa pengaruh besar. Seperti mampu mencetak lulusan yang berkualitas.

Sementara pendidikan dan ilmu pengetahuan sendiri adalah sesuatu yang dikejar banyak orang. Dengan pendidikan yang baik, kualitas kehidupan seseorang juga akan meningkat dari sebelumnya.

Anda harus tahu jika ada sejumlah negara yang diketahui lebih unggul dalam sistem pendidikan bahkan menjadi paling terbaik. Negara mana saja yang dimaksud? Berikut pembahasan selengkapnya:

Negara-Negara Dengan Sistem Pendidikan Terbaik Di Dunia

Finlandia

Merupakan negara dengan sistem terbaik di dunia yang pertama. Walaupun universitas di sana masih kalah dengan beberapa kampus di Inggris maupun Amerika serikat, tetap saja kualitas pendidikan Finlandia dinobatkan menjadi terbaik.

Ada yang beda dengan sistem di negara tersebut yang menjadikannya unggul. Seperti proses belajar mengajarnya yang relatif santai dan tanpa tekanan. Dengan cara ini, pelajar di sana merasa nyaman dan betah untuk menimba ilmu. Bahkan, setiap pengajar pun dinilai sangat fokus sesuai bidangnya masing-masing.

READ  Ingin Anak Menjadi Pandai? Inilah 9 Peran Orangtua Dalam Pendidikan Anak

Inggris Dengan Sistem Pendidikan Terbaik

Selanjutnya ada negara Inggris yang diketahui juga punya sistem pendidikan paling baik di dunia. Bukti nyata fakta tersebut adalah banyaknya kampus ternama yang sampai saat ini masih populer. Mulai dari Oxford, Cambridge, college London, dan lainnya.

Semua bidang ilmu bisa dipelajari secara detail di sana, baik itu kedokteran, astronomi, sains, kesenian dan sebagainya. Dikutip dari Laman International Student, Inggris memang banyak dijadikan sasaran utama pelajar di seluruh dunia. Jadi wajar jika negara diberikan predikat yang disematkan padanya.

Amerika Serikat

Siapa yang bermimpi sekolah di Negeri Paman Sam? Mengingat negara tersebut juga memiliki sistem pendidikan paling baik di dunia. Lihat saja kampus-kampus favorit seperti Johns Hopkins, Stanford, Harvard, semua ternyata ada di negara tersebut.

READ  Pendidikan Karakter Berperan Dalam Menciptakan Peserta Didik Berkualitas

Mengingat begitu berkualitasnya pendidikan di sana, biaya sekolah di AS memang cenderung lebih mahal. Hal itu yang menjadi penyebab banyak pelajar yang akhirnya menggunakan fasilitas beasiswa saat memutuskan melanjutkan studi ke Amerika Serikat.

Kanada

Negara dengan sistem teroke berikutnya jatuh pada Kanada. Dikutip dari Daily Hive Vancouver, Kanada bahkan masuk peringkat ke-3 negara dengan urusan pendidikan dan studi lanjutan terbaik di dunia.

Soal sistem pendidikan di sana memang terbukti professional. Walaupun sama sekali tidak memberatkan para peserta didik dengan tugas-tugas yang begitu banyak. Melainkan mengharuskan para staf pengajar untuk fokus dan menguasai bidangnya masing-masing.

Negara Sistem Pendidikan Terbaik Australia

Merupakan negara Makmur yang ternyata juga memiliki sistem pendidikan dengan standar terbaik di dunia. Bahkan, tercatat ada banyak sekali orang dari berbagai negara lain yang kedapatan melanjutkan studi formal di sana.

READ  Memahami 7 Keunggulan Kurikulum Merdeka

Mengutip dari Laman Study In Australia, sistem pendidikan di Negeri Kangguru tersebut memang dibuat seragam, untuk menjaga kualitasnya. Negara dengan sistem pendidikan ini mewajibkan anak-anak yang sudah masuk usia 6 tahun untuk mulai masuk sekolah dasar.

Jenjang pendidikan menengah juga diwajibkan bagi para pelajar yang sebelumnya sudah menempuh pendidikan dasar. Di Australia, umumnya anak usia 6 hingga 16 tahun akan duduk di bangku sekolah pada tahun pertama hingga tahun ke 9-10.

China

Seolah tidak mau kalah dengan negara barat, China juga memiliki sistem pendidikan yang sangat berkualitas di dunia. Di China, sistem pendidikan dirancang untuk membentuk individu yang cakap secara intelektual dan fisik. Dengan begitu, setiap pelajar mampu menjadi profesional pada bidangnya masing-masing.

Itu dia tadi negara-negara dengan sistem pendidikan terbaik di dunia. Bagaimana? Berminat untuk meneruskan jenjang pendidikan di salah satu negara tersebut?

You May Also Like

About the Author: Admin